google-site-verification=ZkMMbvMM2MmnH7UV46F_oLq2-IeeFrWW3yXFQLrYh_Y

Cincin Kawin Emas Sebagai Pilihan Elegan Simbol Cintamu

cincin kawin emas

Dalam sebuah pernikahan, cincin pernikahan menjadi hal yang penting dan sakral. Perhiasan yang satu ini dianggap lebih penting dibandingkan dengan perhiasan lainnya. Cincin kawin emas adalah salah satu jenis cincin yang banyak dipilih. Meskipun saat ini sudah banyak jenis cincin berbahan selain emas.

Dalam memilih cincin kawin, Anda harus mempertimbangkan banyak hal. Tidak hanya dari segi keindahannya, namun juga harus mempertimbangkan terkait kualitas dan ketahanan cincin serta bahannya tersebut. Sebagian besar orang menganggap bahwa emas adalah pilihan bahan terbaik untuk cincin.

Beberapa Jenis Cincin Kawin Emas Yang Perlu Anda Tahu

Untuk dipakai sehari-hari, cincin emas memang dianggap merupakan pilihan yang tepat, Namun jika untuk pernikahan, apakah cincin kawin emas menjadi solusi yang tepat? Sebelum membahas hal tersebut secara jelas, Anda perlu mengetahui beberapa jenis emas berikut ini :

  1. Emas Kuning

     

Seperti yang sudah kebanyakan diketahui orang, emas kuning adalah warna asli yang dimiliki oleh emas itu sendiri. Emas kuning selalu memiliki penilaian mewah dan cantik bagi kebanyakan wanita. Ada banyak sekali cincin kawin yang menggunakan emas kuning. Emas kuning bisa jadi pilihan bahan yang tepat untuk Anda yang suka dengan hal-hal berbau mewah dan elegan.

  1. Emas Putih

Berbeda halnya dengan emas kuning, emas putih memiliki kandungan logam mengkilap dan juga rhodium. Warna yang mengkilap ini, menjadikan cincin emas putih seringkali dipilih untuk menjadi cincin kawin terbaik.

  1. Rose Gold

     

Sesuai dengan namanya, emas yang satu ini memiliki warna yang rona kemerahan. Emas rose ini dikenal merupakan kombinasi dari tembaga dan emas kuning. Tampilan cincin kawin yang dibuat dengan emas jenis ini, tentu akan semakin romantis dan manis sekali.

Meskipun jarang diketahui oleh orang lain, namun pilihan emas rose ini banyak menjadi incaran para kaum glamour.

Keunggulan Cincin Kawin Emas

Seperti yang sekilas dijelaskan di atas, emas memiliki beberapa jenis. Ketiga jenis tersebut di atas, merupakan emas-emas yang sering dipakai sebagai perhiasan dan juga sebagai cincin nikah/ kawin. Namun sudah tahukah Anda apa saja keunggulannya?

Jika belum tahu, di bawah ini ada beberapa poin penjelasan yang bisa Anda simak dengan baik. Dengan begitu Anda pun bisa memiliki pandangan yang lebih terkait emas sebagai cincin kawin, diantaranya adalah:


  1. Mewah dan Mengkilap

Emas memang selalu memiliki nilai mewah tersendiri bagi para pemakainya. Kesan mewah yang ada pada emas, menjadikan banyak orang punya impian untuk memakai cincin kawin berbahan emas.

Warnanya yang mengkilap, menjadikan emas sebagai bahan yang dianggap mewah dari bahan cincin kawin lainnya. Selain itu, saat seseorang memakai cincin emas, ia akan terlihat lebih elegan. Hal ini utamanya bagi wanita.


  1. Ketahanan Yang Bagus

Salah satu alasan yang mendasari seseorang memilih cincin emas untuk pernikahan adalah karena ketahanannya. Emas punya ketahanan yang cukup bagus. Meskipun ada juga bahan cincin lain yang ketahanannya lebih tinggi.

Tentu saja ketahanan ini juga dipengaruhi oleh kadar emas itu sendiri. Karenanya jika Anda memilih emas sebagai cincin kawin, maka pilihlah dengan kadar terbaik. Dengan begitu Anda tetap bisa memakai cincin tersebut meski dalam waktu yang sangat lama.


  1. Sehat dan Aman Untuk Wanita

Dalam agama Islam, sama sekali tidak ada larangan bagi para wanita untuk memakai cincin kawin berupa emas. Justru wanita dianjurkan untuk memakai emas. Hal ini karena secara garis kesehatan, emas sangat bagus dikenakan di kulit wanita.

Kekurangan Cincin Emas Untuk Pernikahan

Beberapa kelebihan emas telah dijelaskan di atas. Kini Anda juga perlu tahu bahwa cincin emas untuk pernikahan juga punya beberapa kekurangan. Beberapa diantaranya bisa Anda simak berikut:


  1. Hanya Bisa Dipakai Pihak Wanita

Saat Anda berfikir bahwa cincin pernikahan akan dibuat dengan bahan emas, maka berfikirlah ulang menggunakan bahan selain emas untuk cincin mempelai prianya. Tentunya Anda sudah paham bahwa dalam agama Islam, memakai emas untuk pria itu dilarang.

Selain dilihat dari sisi keagamaan, emas ternyata juga berbahaya bagi kesehatan pria yang memakainya. Karenanya saat Anda memilih emas sebagai cincin kawin, maka usahakan menggunakan cincin berbahan lain juga agar bisa dikenakan oleh pihak prianya.


  1. Warnanya Mudah Memudar

Meskipun emas dikenal sebagai bahan yang mewah dan mengkilap, namun Anda harus tahu bahwa emas juga punya kelemahan dalam hal pudarnya warna. Seiring berjalannya waktu, warna emas beserta kadarnya akan berkurang.

Hal ini tentu akan mengurangi nilai emas itu sendiri. Karenanya jika Anda memutuskan untuk memakai emas sebagai cincin kawin, maka Anda harus bersiap untuk secara rutin pergi ke toko perhiasan emas untuk merawatnya.

Banyak orang yang tidak tahu bagaimana merawat emas agar warna dan kilauannya tetap terjaga. Itulah mengapa Anda dianjurkan untuk secara rutin mendatangi toko perhiasan guna melakukan perawatan cincin tersebut.

  1. Memiliki Campuran Logam Lain

Perhiasan yang terbuat dari emas, memang terlihat sangat mewah. Namun Anda juga harus tahu bahwa bahan emas tidak bisa dibuat murni untuk cincin kawin. Bahan logam dengan lambang unsur (Au) ini akan membutuhkan campuran bahan logam lain.

Logam tersebut terlalu lunak dibentuk jika tidak memakai campuran bahan logam lain. Inilah yang menjadi salah satu kelemahan bahan emas. Jika perhiasan emas tidak dicampur dengan bahan logam lain, maka tentu perhiasan tersebut akan mudah hancur dan berubah bentuk.


  1. Kurang Fleksibel Digunakan Terus Menerus

Dibandingkan bahan yang lain, emas punya massa yang lebih berat. Selain itu, kebanyakan cincin yang terbuat dari emas dibentuk dengan bentuk yang mewah. Hal ini menjadikan cincin kawin jadi kurang fleksibel jika digunakan sehari-hari.

Tanpa mengurangi nilai emas yang tinggi dan mewah, cincin emas untuk pernikahan agaknya harus disesuaikan dulu dengan kenyamanan Anda sebagai pemakai cincin. Dari sisi pria, tentu memakai emas untuk kegiatan sehari-hari akan sangat mengganggu. Massanya yang tidak ringan dan terkesan mewah akan membuat pria terlihat kurang cocok. Dari sisi wanita, cincin emas memang akan terlihat lebih cantik dikenakan. Namun semakin mewah cincin emas yang Anda kenakan, tentu akan membuat keamanan Anda terganggu.

Kelebihan dan kekurangan cincin kawin emas di atas, bisa menjadi pertimbangan untuk Anda yang sedang mencari referensi cincin pernikahan. Pastikan Anda juga mempertimbangkan dari sisi mempelai pria dan bukan wanita saja.

Platidium, pilihan lain pengganti emas untuk pria

Ada banyak jenis bahan selain emas yang bisa Anda gunakan untuk membuat sebuah perhiasan. Untuk Anda yang ingin menggunakan pilihan selain emas karena beberapa alasan, Anda bisa memilih beberapa bahan PLATIDIUM. Dibanding emas (Au) ataupun perak (Ag), bahan ini memiliki tingkat kekerasan yang jauh lebih oke. Tidak heran jika bahan ini pas digunakan para pria yang aktivitas beratnya banyak dan juga dapat digunakan karena tidak mengandung emas sama sekali. Halal dan tidak melanggar syariat.
Berikut adalah beberapa contoh cincin platidium :

Jika Anda memang butuh referensi untuk membeli cincin kawin berkualitas dan mewah, Anda bisa kunjungi Kotagede Jewellery,   atau klik di sini. Di laman ini Anda bisa menemukan beragam jenis cincin kawin yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan selera Anda.

 

 

Bagikan ke

Cincin Kawin Emas Sebagai Pilihan Elegan Simbol Cintamu

Komentar

Saat ini belum tersedia komentar.

Mohon maaf, form komentar dinonaktifkan pada halaman/artikel ini.
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah: